ULASINDONESIA.COM., MUNA – Jelang pemilihan Kepala Daerah (Bupati), Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat berikan Surat Tugas kepada Ketua Partai Demokrat Kabupaten Muna Awal Jaya Bolombo
Saat dilhubungi via Handphonenya, Awal Jaya Bolombo membenarkan kalau dirinya mendapatkan Surat Tugas dari DPP Partai Demokrat, yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Bapilu DPP Partai Demokrat pada , Rabu 22 Mei 2024.
” Iya, Benar, saya diberikan Surat Tugas dari DPP Partai Demokrat dan yang serahkan itu adalah sekretaris Bapilu DPP Partai Demokrat, Iwan Ismi Febrianto,” kata Awal Jaya Bolombo.
Selanjut, AJB (sapaan akrab Awal Jaya Bolombo) mengatakan, dalam surat tugas tersebut DPP Partai Demokrat memerintahkan agar mencari partai koalisi serta melakukan sosialisasi dan konsolidasi dalam rangka peningkatan elektabilitas.
” Kami diberi waktu oleh DPP Partai Demokrat sampai dengan Tanggal 21 Juni 2024, agar mencari partai koalisi serta melakukan sosialisasi dan konsolidasi untuk meningkatkan elektabilitas,” tutup Awal Jaya Bolombo.
Penulis: B.P. SImon