ULASINDONESIA.COM.,KOLAKA UTARA – Pj. Bupati Kolaka Utara, Parinringi, S.E., M.Si., beserta Kapolres Kolaka Utara, AKBP Moh. Yosa Hadi, Pimpinan DPRD bersama anggota, serta Kepala Dinas terkait seperti Kadis BPBD, PUPR, dan Dinsos lingkup pemerintah Kabupaten Kolaka Utara, turun langsung ke lapangan untuk memantau keadaan masyarakat yang terdampak banjir, Selasa, 2/5/2023.
Dalam Kunjungan lapangan tersebut, selain melakukan pengecekan dan pendataan terhadap daerah-daerah yang terkena banjir, Pj. Bupati Kolaka Utara juga memberikan bantuan bencana sebagai langkah awal untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir, serta memberikan arahan kepada OPD terkait untuk segera mengambil langkah-langkah guna mencegah kejadian serupa tidak terjadi kembali di masa yang akan datang.
Salah satu daerah bencana yang berhasil dikunjungi oleh Pj. Bupati Kolaka Utara dan rombongan adalah Desa Tahibua Kecamatan Tiwu dan Kelurahan Lapai Kecamatan Ngapa. Di kelurahan Lapai, sekitar 120 rumah masyarakat terdampak banjir akibat luapan air hujan yang deras.
Selain itu, Pj. Bupati Kolaka Utara juga mengunjungi Desa Meeto Kecamatan Kodeoha, untuk melihat secara langsung jembatan gantung yang putus akibat banjir dan aliran sungai yang mulai mengikis kebun warga.
Dalam arahannya, Pj. Bupati Kolaka Utara berharap, agar seluruh pihak dapat berkolaborasi untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir. Dirinya juga menghimbau kepada seluruh warga Kolaka Utara, untuk selalu waspada dan siap menghadapi bencana alam, terutama pada musim penghujan seperti saat ini.
Penulis: Rahmah